Kotamaya Bikin Kontes Kostum di Solo Batik Carnival Virtual pada 2 Oktober 2022
Kotamaya menyambut kembalinya perayaan Solo Batik Carnival setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19. Pada 2 Oktober nanti yang diperingati sebagai Hari Batik, SBC akan digelar spektakuler di dua dunia. Carnival kostum dengan bahan utama batik ini tidak hanya diadakan di Kota Solo, tapi juga secara virtual di Kotamaya.
Buat persiapan pergelaran istimewa di dua dunia, Kotamaya mengadakan workshop sosialisasi kostum Solo Batik Carnival pada 4 September 2022. Daniel Santoso selaku founder Kotamaya hadir langsung untuk memberikan arahan cara praktis mengonversi kostum fisik para peserta ke ranah virtual.
Persiapan Event SBC Virtual
Kotamaya x SBC
Demi menggelar eventSolo Batik Carnival 13 yang bertema Metaverse: The Precious Legacy, persiapannya pun nggak kalah menarik loh! Kotamaya turut ambil peran dalam persiapan SBC Virtual pada 4 September 2022 dengan visualisasi kostum 50 peserta. Target peserta berkostum SBC yang akan divirtualisasikan berkisar 150 orang.
Daniel Santoso menjelaskan bahwa proses virtualisasi SBC sebenarnya bisa langsung jadi. Tahapannya dimulai dengan memotret kostum-kostum karnaval tersebut dan diunggah di Kotamaya. Sehingga, seketika bisa dikonversi secara virtual. Selanjutnya, tinggal dicocokkan dengan avatar yang tersedia.
“Kalau prosesnya sudah sampai mana, mungkin beragam. Ada yang sudah 80% jadi, ada yang baru 50%, 30% bahkan ada yang masih 10%,” terangnya.
Meski konsep metaverse sudah cukup lama melambung, namun penggunaan metaverse dalam karnaval memang hal baru. Sehingga, wajar jika banyak peserta masih bingung cara mengonversikan kostum ke ranah virtual. Itu kenapa, Kotamaya membuat roadshow workshop selama bulan September ini yang diawali tanggal 4 kemarin sampai finalnya di tanggal 18.
“Namun dalam workshop kami tetap mendampingi. Workshop juga digelar roadshow di beberapa titik Kota Solo.”
Gedung SBC Virtual
Kotamaya x SBC
Tidak hanya menggelar Solo Batik Carnival 13 secara virtual, Kotamaya menyediakan gedung SBC Virtual untuk display semua kreasi kostum peserta. Galeri ini nantinya bisa dikunjungi kapanpun kamu mau loh! Hal ini sebagai sarana dari Kotamaya agar effort pembuatan kostum tidak hanya terbayar di hari H karnaval, tapi juga bisa dinikmati oleh banyak orang sepanjang waktu.
“Kami sediakan ruang-ruang yang mengakomodasi para seniman mengeksplor batik rancangannya. Karena untuk ikut event SBC ini butuh waktu lama merancang bajunya. Sayang, kalau hanya dipakai sekali saat event berlangsung,” tutur Daniel.
Hal ini juga disepakati oleh salah satu peserta SBC, Habib yang menghadiri roadshow workshop virtualisasi kostum SBC. Ia berharap, dengan adanya metaverse merakyat Kotamaya, kostum yang dibuat dengan effort besar dan waktu cukup lama tersebut bisa lebih awet karena tersimpan dalam bentuk digital.
“Harapan saya kostum saya lebih awet, sama kalau ada mau sewa nggak bisa foto, lihat saja langsung di Kotamaya,” ungkapnya.
Kontes Kostum SBC yang Berhadiah
Kotamaya x SBC
Ada lagi nih yang bikin Solo Batik Carnival 13 jadi eksklusif! Soalnya, Kotamaya bakal bikin event khusus di SBC Virtual, yaitu Metaverse Costume Contest dengan hadiah jutaan rupiah. Persyaratannya cukup mudah diikuti, kok. Pertama, peserta wajib mengikuti proses virtualisasi kostum tahap 1 pada 4 September 2022 dan tahap 2 pada 18 September 2022 mendatang bersamaan dengan workshop SBC 13. Selain itu, peserta juga harus ikutan karnaval offline SBC yang digelar pada 2 Oktober nanti.
Nah, buat kategori pemenangnya ada dua nih, yaitu juara 1, 2, dan 3 Best Metaverse Costume dengan hadiah sampai Rp1.000.000,00 dan kategori 13 juara Favorite Best Metaverse Costume yang masing-masing akan dapat uang tunai sebesar Rp250.000,00. Menarik banget kan ,hadiahnya? Kamu bisa cek Instagram @kotamayalife buat cari tahu pengumuman pemenangnya pada tanggal 9 Oktober 2022.
Berani Mencoba
YouTube/ Kotamaya
Pergelaran SBC Virtual di Kotamaya yang dimulai dengan roadshow workshop ini, diharapkan menjadi langkah nyata untuk berani mencoba memulai hal baru #SebelumJadiNyata. Maka dari itu, peserta bisa langsung mencoba virtualisasi kostum rancangan mereka ke ranah digital secara praktis. Tidak hanya untuk acara tahunan SBC di Solo pada 2 Oktober nanti, tapi juga bisa mengikuti kontes kostum SBC Virtual di Kotamaya. Kamu bisa lihat keseruannya mendigitalisasi aneka kostum berbasis batik di sini!
Yuk, kita sambut bareng comeback-nya SBC yang meriah ini secara offline maupun virtual di Kotamaya!
Kotamaya Bikin Kontes Kostum di Solo Batik Carnival Virtual pada 2 Oktober 2022
Kotamaya menyambut kembalinya perayaan Solo Batik Carnival setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19. Pada 2 Oktober nanti yang diperingati sebagai Hari Batik, SBC akan digelar spektakuler di dua dunia. Carnival kostum dengan bahan utama batik ini tidak hanya diadakan di Kota Solo, tapi juga secara virtual di Kotamaya.
Buat persiapan pergelaran istimewa di dua dunia, Kotamaya mengadakan workshop sosialisasi kostum Solo Batik Carnival pada 4 September 2022. Daniel Santoso selaku founder Kotamaya hadir langsung untuk memberikan arahan cara praktis mengonversi kostum fisik para peserta ke ranah virtual.
Persiapan Event SBC Virtual
Kotamaya x SBC
Demi menggelar event Solo Batik Carnival 13 yang bertema Metaverse: The Precious Legacy, persiapannya pun nggak kalah menarik loh! Kotamaya turut ambil peran dalam persiapan SBC Virtual pada 4 September 2022 dengan visualisasi kostum 50 peserta. Target peserta berkostum SBC yang akan divirtualisasikan berkisar 150 orang.
Daniel Santoso menjelaskan bahwa proses virtualisasi SBC sebenarnya bisa langsung jadi. Tahapannya dimulai dengan memotret kostum-kostum karnaval tersebut dan diunggah di Kotamaya. Sehingga, seketika bisa dikonversi secara virtual. Selanjutnya, tinggal dicocokkan dengan avatar yang tersedia.
“Kalau prosesnya sudah sampai mana, mungkin beragam. Ada yang sudah 80% jadi, ada yang baru 50%, 30% bahkan ada yang masih 10%,” terangnya.
Meski konsep metaverse sudah cukup lama melambung, namun penggunaan metaverse dalam karnaval memang hal baru. Sehingga, wajar jika banyak peserta masih bingung cara mengonversikan kostum ke ranah virtual. Itu kenapa, Kotamaya membuat roadshow workshop selama bulan September ini yang diawali tanggal 4 kemarin sampai finalnya di tanggal 18.
“Namun dalam workshop kami tetap mendampingi. Workshop juga digelar roadshow di beberapa titik Kota Solo.”
Gedung SBC Virtual
Kotamaya x SBC
Tidak hanya menggelar Solo Batik Carnival 13 secara virtual, Kotamaya menyediakan gedung SBC Virtual untuk display semua kreasi kostum peserta. Galeri ini nantinya bisa dikunjungi kapanpun kamu mau loh! Hal ini sebagai sarana dari Kotamaya agar effort pembuatan kostum tidak hanya terbayar di hari H karnaval, tapi juga bisa dinikmati oleh banyak orang sepanjang waktu.
“Kami sediakan ruang-ruang yang mengakomodasi para seniman mengeksplor batik rancangannya. Karena untuk ikut event SBC ini butuh waktu lama merancang bajunya. Sayang, kalau hanya dipakai sekali saat event berlangsung,” tutur Daniel.
Hal ini juga disepakati oleh salah satu peserta SBC, Habib yang menghadiri roadshow workshop virtualisasi kostum SBC. Ia berharap, dengan adanya metaverse merakyat Kotamaya, kostum yang dibuat dengan effort besar dan waktu cukup lama tersebut bisa lebih awet karena tersimpan dalam bentuk digital.
“Harapan saya kostum saya lebih awet, sama kalau ada mau sewa nggak bisa foto, lihat saja langsung di Kotamaya,” ungkapnya.
Kontes Kostum SBC yang Berhadiah
Kotamaya x SBC
Ada lagi nih yang bikin Solo Batik Carnival 13 jadi eksklusif! Soalnya, Kotamaya bakal bikin event khusus di SBC Virtual, yaitu Metaverse Costume Contest dengan hadiah jutaan rupiah. Persyaratannya cukup mudah diikuti, kok. Pertama, peserta wajib mengikuti proses virtualisasi kostum tahap 1 pada 4 September 2022 dan tahap 2 pada 18 September 2022 mendatang bersamaan dengan workshop SBC 13. Selain itu, peserta juga harus ikutan karnaval offline SBC yang digelar pada 2 Oktober nanti.
Nah, buat kategori pemenangnya ada dua nih, yaitu juara 1, 2, dan 3 Best Metaverse Costume dengan hadiah sampai Rp1.000.000,00 dan kategori 13 juara Favorite Best Metaverse Costume yang masing-masing akan dapat uang tunai sebesar Rp250.000,00. Menarik banget kan ,hadiahnya? Kamu bisa cek Instagram @kotamayalife buat cari tahu pengumuman pemenangnya pada tanggal 9 Oktober 2022.
Berani Mencoba
YouTube/ Kotamaya
Pergelaran SBC Virtual di Kotamaya yang dimulai dengan roadshow workshop ini, diharapkan menjadi langkah nyata untuk berani mencoba memulai hal baru #SebelumJadiNyata. Maka dari itu, peserta bisa langsung mencoba virtualisasi kostum rancangan mereka ke ranah digital secara praktis. Tidak hanya untuk acara tahunan SBC di Solo pada 2 Oktober nanti, tapi juga bisa mengikuti kontes kostum SBC Virtual di Kotamaya. Kamu bisa lihat keseruannya mendigitalisasi aneka kostum berbasis batik di sini!
Yuk, kita sambut bareng comeback-nya SBC yang meriah ini secara offline maupun virtual di Kotamaya!